Manusia dan Harapan
Yang kita lihat
sekarang adalah Negara yang kita cintai ini kenyataanya jauh lebih buruk dengan
apa yang kita harapkan untuk maju ke depannya. Pasalnya Negara yang kita pijaki
ini memiliki kekayaan bahari yang sangat banyak, namun kenapa sampai sekarang
Negara ini belum bisa maju juga? . Malah sekarang yang saya lihat Negara ini
seperti di jajah kembali secara perlahan oleh Negara-negara lain, karena mereka
mungn menganggap bangsa Indonesia masih kurang dengan ilmu pengetahuan atau ilmu
teknologinya. Mengapa saya bicara seperti ini? Karena pada kenyataanya
Indonesia masih bergantung pada gengsi dan tidak mementingkan tingkat
pendapatan Negara di banding memntingkan hutang Negara ini kepada Negara lain.
Sebagai contoh saja
kita belum bisa mencintai produk dalam negeri. Banyak dari kita masih membeli
baju dari Negara lain, padahal yang anda ketahui Negara lain membeli bahannya dari Negara kita
juga, namun Negara lain tersebut yang memproduksinya. Namun dengan gaya
trendinya dan dengan tingkat gengsi yang tinggi masyarakat Indonesia cenderung
tidak mencintai produk dalam negerinya sendiri. Ini yang menyebabkan mengapa
Indonesia tidak maju-maju dari dulu. Padahal dahulu para pahlawan-pahlawan kita
dengan pengorbanannya memerdekakan Negara ini tujuannya agar Negara ini mampu
bersaing dengan Negara-negara maju di luar sana. Namun yang kita lihat kini
seperti apa? Negara ini seperti gudangnya penghasil uang bagi Negara lain di
luar sana.
Harapan saya agar
Negara ini bisa maju adalah memulai kesadaran dari dalam diri untuk bisa
mencintai dan menciptakan Indonesia yang kuat dan tangguh, yang mampu bersaing
dengan Negara-negara lain di luar sana. Negara ini seperti masih tertidur,
tidak seperti dulu yang mampu bersaing dengan Negara lain sejak kepemimpinan
Ir. Soekarno. Beliau yang hanya bisa membuat Negara ini bisa maju dari
Negara-negara lain. Dan sebaiknya para pemimpin-pemimpin sekarang seharusnya bercermin
pada sikap dan sifat kepemimpinan beliau. Jangan yang hanya mementingkan
individu, tapi bersikaplah untuk Negara.
Nama : FERDY ROBIYANTO
Kelas : 1ka12
NPM : 12111825
Tidak ada komentar:
Posting Komentar